7 Tips Jadi Pro Player PUBG Hebat dari Rahasia Mental, Strategi, dan Peralatan Esports Modern
Game battle royale seperti PUBG memang menuntut lebih dari sekadar refleks cepat atau aim yang presisi. Buat kamu yang punya mimpi jadi pro player, kamu butuh mental baja, strategi yang matang, dan pastinya dukungan peralatan yang mumpuni. Bukan cuma soal jago main, tapi gimana caranya tetap konsisten di level tertinggi. Nah, di artikel ini gue bakal bahas 7 tips jadi pro player PUBG buat kamu yang serius pengen naik level dan bisa bersaing di dunia esports, Let’s go!
1. Bangun Mental Tangguh: Modal Awal Seorang Pro Player
Percaya nggak percaya, mental adalah fondasi utama kalau kamu pengen masuk dunia kompetitif PUBG. Skill bisa diasah, tapi mental harus dibentuk.
Mental tangguh itu berarti:
-
Nggak panik di situasi genting
-
Tetap fokus meskipun satu tim udah knock
-
Nggak gampang emosi atau toxic saat kalah
Latihan mental ini bisa kamu mulai dari mengatur ekspektasi dan belajar dari kekalahan. Evaluasi permainan setelah match, jangan langsung main lagi tanpa tahu kesalahan tadi di mana. Kalau kamu udah biasa menghadapi tekanan, kamu akan jauh lebih stabil dalam turnamen.
2. Kuasai Map Secara Menyeluruh: Erangel Bukan Satu-satunya Dunia
Pro player PUBG bukan cuma jago di satu map. Mereka ngerti karakteristik tiap map dan bisa adaptasi cepat.
Apa yang harus kamu pelajari dari setiap map?
-
Erangel: Banyak tempat terbuka, butuh pemilihan rotasi yang aman.
-
Miramar: Sniping heaven, harus jago cari high ground dan mengatur positioning.
-
Sanhok: Map kecil dan cepat, butuh kecepatan reaksi dan strategi ambush.
-
Vikendi: Snow map yang unik, rotasi kendaraan penting di sini.
Belajar rute looting, tempat-tempat high-tier loot, spot ngendok yang strategis, sampai jalur rotasi terbaik. Gunakan custom room buat latihan biar lebih bebas eksplor.
Baca Juga:
8 Game Klasik yang Masih Menjadi Favorit Gamer Sampai Sekarang
3. Latihan Aim dan Recoil Control Secara Konsisten
Ini udah pasti. Aim dan kontrol recoil adalah nyawa dari pertarungan di PUBG. Tapi, jangan cuma ngandelin aim trainer atau TDM.
Tips buat latihan yang efektif:
-
Main TDM 5–10 ronde tiap hari buat pemanasan
-
Latihan recoil dengan berbagai senjata di training ground
-
Gunakan kombinasi scope dan attachments berbeda
-
Latihan peek & shoot, terutama buat close combat
Jangan cuma latihan pakai M416 doang. Pelajari juga Beryl, AKM, UMP, bahkan DMR seperti SKS atau Mini14, karena variasi senjata penting di match kompetitif.
4. Bangun Komunikasi dan Chemistry Tim
Biarpun kamu jago, kalau main squad tapi nggak bisa komunikasi dengan baik, ya percuma. PUBG itu game tim, dan pro player harus punya chemistry kuat dengan anggota timnya.
Beberapa hal yang perlu dibangun:
-
Gunakan callout yang jelas dan cepat
-
Tentukan role dalam tim: IGL, support, fragger, scout
-
Latihan bareng secara rutin (bukan cuma mabar biasa)
-
Review gameplay bareng buat evaluasi strategi
Kalau kamu pengen gabung ke tim esports, punya komunikasi dan kerja sama yang solid bakal jadi nilai jual tinggi.
5. Pahami Meta dan Update Terbaru
Meta di PUBG terus berubah. Dari senjata yang OP, kendaraan baru, hingga sistem map circle yang diupdate. Salah satu tips jadi Pro player harus cepat adaptasi dan tahu apa yang lagi “meta”.
Misalnya:
-
Patch terbaru mungkin bikin DBS jadi overpowered
-
Kendaraan baru kayak Mirado mungkin bisa dioptimalkan buat rotasi cepat
-
Attachment baru bisa mengubah cara kamu main senjata tertentu
Sering-sering cek patch notes dari PUBG Corp, dan ikutin juga channel YouTube atau Discord komunitas PUBG biar nggak ketinggalan info terbaru.
6. Investasi di Gear yang Nyaman dan Kompetitif
Nggak bisa di pungkiri, gear esports modern emang ngaruh. Tapi bukan berarti kamu harus beli gear mahal dulu baru bisa jago.
Fokus ke gear yang paling berpengaruh:
-
Monitor refresh rate tinggi (144Hz ke atas): Bikin gerakan lebih halus dan responsif
-
Mouse dengan DPI dan polling rate tinggi: Bikin tracking aim lebih presisi
-
Headset dengan surround sound: Ngebantu denger step dan arah tembakan
-
Koneksi internet stabil: Latency kecil bikin kamu bisa main tanpa delay
Kalau kamu masih main di mobile, pastikan HP kamu punya refresh rate tinggi dan baterai tahan lama. Gunakan cooling pad kalau perlu.
7. Konsistensi Latihan dan Pola Hidup Sehat
Tips jadi pro player ini sering banget di abaikan, tapi justru sangat penting. Latihan terus-menerus tanpa pola hidup sehat bisa bikin performa kamu turun.
Beberapa kebiasaan yang harus mulai kamu bangun:
-
Tidur cukup (minimal 7 jam sehari)
-
Kurangi begadang kecuali memang ada turnamen
-
Minum cukup air dan jaga pola makan
-
Olahraga ringan buat jaga refleks dan konsentrasi
Pro player bukan cuma gamer yang jago, tapi juga atlet yang punya gaya hidup disiplin.
Bonus: Ikuti Turnamen Komunitas atau Scrim Rutin
Jangan tunggu diajak tim besar. Mulai dari ikut scrim, turnamen komunitas, atau open qualifier. Dari sana kamu bisa belajar banyak, termasuk bagaimana cara menghadapi tekanan real tournament.
Kamu juga bisa bangun nama, apalagi kalau performa kamu konsisten. Banyak pemain pro yang awalnya cuma “anak turnamen komunitas”, tapi akhirnya dilirik organisasi besar.